"kesehatan akan menjadi salah satu investasi terpenting anda. Investasikanlah waktu, tenaga dan uang anda padanya". bija kata
Home » , » Makanan Sehat Untuk Jantung

Makanan Sehat Untuk Jantung

Written By : OM Herry S on Saturday 25 April 2015 | 02:17

Makanan Sehat Untuk Jantung –Kesehatan tubuh merupakan hal yang terpenting dalam kehidupan. Oleh karena itu, kesehatan perlu dijaga. Salah satu organ tubuh yang sangat penting peranannya adalah jantung. Jantung berfungsi sebagai distributor darah untuk dikirim ke seluruh tubuh. Jika terjadi gangguan dalam aliran tersebut maka, system kerja otak bisa terhambat dan menyebabkan stroke. Gangguan syaraf ini dapat mengganggu system kerja organ yang lain. Sehingga hal ini perlu diwaspadai dan perlu penanganan dini agar tidak terjadi akibat yang fatal.
Makanan Sehat Untuk Jantung

Salah satu cara menjaga kesehatan jantung  adalah dengan olahraga teratur dan selektif dengan berbagai jenis makanan. Tidak semua makanan dapat dikonsumsi jika anda sangat memperhatikan kesehatan jantung. Makanan yang sehat untuk jantung kita tidaklah sulit untuk didapatkan. Sebenarnya tanpa disadari kita telah mengkonsumsi makanan yang sehat untuk jantung kita, namun terkadang pula makanan yang tidak sehat pun juga turut kita konsumsi. Sehingga kita perlu menambah wawasan tentang jenis-jenis makanan apa saja yang dapat menjaga kesehatan tubuh terutama jantung sebagai salah satu organ terpenting.
Beberapa jenis makanan sehat yang dapat membantu memelihara kesehatan jantung adalah jeruk. Buah manis yang satu ini sangat dikenal sebagai pemilik kandungan vitamin C yang baik untuk kesehatan. Namun di sisi lain, ternyata jeruk juga mengandung pectin yang berfungsi untuk menetralkan protein jahat. Karena zat ini jika dibiarkan selama beberapa waktu dapat merusak sel-sel jaringan pada jantung.

Makanan yang kedua madu. Rasa manis biasa kita peroleh dari gula. Namun ada pula makanan yang memiliki rasa manis selain gula, yaitu madu. Madu asli, memiliki rasa manis tanpa harus dicampur dengan gula. Walaupun memiliki persamaan rasa, kedua bahan ini memiliki perbedaan. Apabila gula dikonsumsi dalam jumlah banyak dapat menyebabkan penyakit, namun jika madu asli ini dikonsumsi secara tepat justru akan menyehatkan bagi tubuh karena dapat mengurangi kadar kolesterol. Oleh karena itu jangan ragu mengkonsumsi madu selama madu tersebut terjamin keasliannya dan belum bercampur dengan bahan-bahan yang lain. Demikian artikel tentang makanan sehat untukjantung.

0 komentar :

Post a Comment

Minuman Segar Sari Buah Belimbing Wuluh